Assalamu’alaikum Wr.Wb
Hallo Sahabat Blogger, kali ini saya akan mengkonfigurasi DHCP Server Di Debian 9. Ada yang tau DHCP Server itu apa? Cara kerjanya bagaimana? Sebelum ke konfigurasi saya akan membahas secara singkat tentang DHCP Server.
A. Pengertian DHCP (Dynamic Host Configuration Protocol)
Dalam jaringan, server merupakan komputer yang tugasnya melayani setiap komputer atau host yang tergabung dalam satu jaringan. Nah, mudah saja, DHCP server adalah sebuah komputer yang menjalani fungsi DHCP sebagaimana yang sudah dijelaskan pada awal artikel ini. DHCP server inilah yang nantinya akan memberikan pinjaman IP address kepada komputer host yang terhubung.
B. Cara Kerja DHCP Server
Terdapat 4 tahapan yang dilakukan dalam proses peminjaman IP address pada DHCP. Berikut adalah uraiannya:
Tahap 1: IP Least Request
Tahap pertama ini merupakan tahap dimana si client dalam jaringan meminta IP address yang tersedia pada DHCP server. Awalnya saat pertama client terhubung dalam jaringan, client ini akan mencari dulu apakah ada DHCP server yang bekerja pada jaringan tersebut. Nah, begitu ditemukan, client akan meminta IP address pada DHCP server yang ada.
Tahap 2: IP Least Offer
DHCP server mendengar broadcast dari client yang baru terhubung dalam jaringan tadi. Kemudian DHCP server memberikan penawaran terhadap client tersebut berupa IP address.
Tahap 3: IP Lease Selection
Setelah diberi penawaran oleh DHCP server, client yang me-request tadi menyetujui penawaran yang diberikan oleh DHCP server. Lalu si client memberikan pesan kepada DHCP server yang isinya adalah meminta agar DHCP server meminjamkan salah satu IP address yang tersedia dalam DHCP-pool yang dimilikinya (DHCP-pool merupakan range IP address yang bisa digunakan oleh host yang terhubung dengannya).
Tahap 4: IP Least Acknowledge
Pada tahap terakhir ini, DHCP server akan merespon pesan dari client dengan mengirimkan paket acknowledget yang berupa IP address dan informasi lainnya yang dibutuhkan. Setelah memberikan IP kepada client, DHCP server akan memperbaharui database yang mereka miliki. Sedangkan client akan melakukan inisialisasi dengan mengikat (binding) nomor IP address yang diberikan tadi dan client sudah bisa beroperasi pada jaringan tersebut.
Untuk lebih mudah memahaminya, pada saat komputer client dihubungkan ke jaringan, komputer tersebut akan me-request IP ke DHCP server. DHCP server menjawab dengan memberikan informasi terkait IP address (termasuk subnetmask, gateway, dns dan lainnya) ke komputer client.
Nah itu penjelasan dan cara kerja dhcp server, sekarang saya akan memberitahu konfigurasi DHCP Server di debian 9
1. Pertama kita harus mempunyai minimal DVD 2 saja karena paket aplikasi DHCP Server
berada didalam DVD 2
2. Setelah itu masukkan DVD 2 seperti cara Konfigurasi IP Address & DNS
3. Konfigurasi terlebih dahulu IP Address
4. Setelah dimasukkan DVD 2 nya kita install paket aplikasi DHCP Servernya dengan perintah:
#apt-get install isc-dhcp-server
Pada saat sudah menginstall aplikasi dhcp server ada tulisan error seperti gambar dibawah ini dibiarkan saja
5. Setelah terinstall aplikasinya selanjutnya kita mengedit file /etc/dhcp/dhcpd.conf dengan perintah
#nano /etc/dhcp/dhcpd.conf
6. Pada tampilan ini cari baris seperti gambar di bawah ini dan hapus tanda # sampai }
Dan sesuaikan dengan gambar dibawah ini atau bisa sesuai keinginan anda sesuai IP Address yang di pasang
Penjelasan dari perintah atau syntak diatas adalah:
Syntak
|
Deskripsi
|
subnet
|
Subnet diatas adalah network dari ip address yang anda pasang
|
netmask
|
Subnetmask yang anda pasang dalam memasang ip address disini saya menggunakan subnetmask /24
|
range
|
Range adalah ip yang akan diberikan kepada client
|
option domain-name-servers
|
Ip dns yang dipasang
|
option domain-name
|
Domain yang telah disetting DNS bisa juga sebelum disetting DNS memasang nama domain di option domain-name
|
option routers
|
Ip gateway server (bisa juga memasukkan ip address yang anda pasang)
|
option broadcast-address
|
Memasukkan ip broadcast biasanya ujung ip address nya 255
|
default-lease-time 600
|
Waktu peminjaman ip address secara default
|
max-lease-time 7200
|
Waktu maksimal peminjaman ip address
|
7. Sesudah diedit file /etc/dhcp/dchpd.conf selanjutnya kita edit file /etc/default/isc-dhcp-server untuk memasukkan ethernet debian agar bisa terhubung ke client dengan perintah:
#nano /etc/default/isc-dhcp-server
Ubah sesuai gambar dibawah ini:
8. Sesudah itu kita simpan lalu restart dengan perintah:
#/etc/init.d/isc-dhcp-server restart
9. Setelah itu kita harus mengobtainkan ip address di client seperti gambar dibawah ini:
10. Jika sudah diobtainkan sekarang buka cmd setelah itu ketikan perintah:
ipconfig /release (untuk meriset ip address)
ipconfig /renew (untuk mendapatkan ip address baru dari debian 9)
ipconfig /all (untuk melihat secara detail ip address)
Jika sudah cari ethernet virtualhost sesuai settingan mesin virtual, jika berhasil akan mendapatkan ip address dan domain seperti gambar dibawah ini:
Demikian dari saya dalam konfigurasi DHCP Server di Debian 9, semoga bermanfaat bagi anda. Dan jangan lupa kunjungi blog saya setiap hari agar mendapatkan materi-materi baru dari saya. Terima kasih bagi yang telah berkunjung dan membaca di blog saya.
Wassalamu'alaikum Wr.Wb
Source : http://dantonkoto.web.id/asj/pengertian-dhcp-server-fungsi-dan-cara-kerjanya/
Baca juga materi lainnya:
- Konfigurasi Mail & WebMail Server Di Debian 9 (Stretch)
- Konfigarsi Proxy Server Menggunakan Squid Melalui Jaringan WI-FI Di Debian 9 (Stretch)
- Konfigurasi Monitoring Server Menggunakan Cacti Dengan SNMP Di Debian 9 (Stretch)
- Konfigurasi NTP Server Di Debian 9 (Stretch)
- Konfigurasi Web Server Dengan Apache Di Debian 9 (Stretch)
- Konfigurasi Samba Di Debian 9 (Stretch)
- Konfigurasi FTP Server Dengan Proftpd Di Debian 9 (Stretch)
- Konfigurasi IP Address & DNS Di Debian 9 (Stretch)
- Perintah Dasar Linux Debian 9 (Stretch)
- Cara Install Debian 9 (Stretch) Di VirtualBox
- Pengertian, Fungsi, Sejarah, Fitur & Versi Debian
Terima kasih sudah datang dan membaca di blog saya, jangan lupa share ke temen-temennya😊
BalasHapus